Selasa, 2 Maret 2010 - 10:12 wib
IBM Building
SAN FRANSISCO - Perusahaan hardware dan software asal Amerika, IBM dikabarkan telah memangkas sekira 1.500 karyawannya yang bertugas di seluruh divisi yang ada.
Jumlah tersebut memang masih tergolong kecil, hanya sekira 2,6 persen dari total karyawan IBM yang mencapai 400.000 pekerja di seluruh dunia.
Dilansir melalui Yahoo News, Selasa (2/3/2010), pihak IBM sendiri belum mau berkomentar mengenai rencana ini. Namun yang pasti, dokumen mengenai pemutusan hubungan kerja terhadap sebagian kecil pegawai telah berhasil terkuak dari sebuah email yang diposting oleh serikat pekerja IBM.
Dalam email keterangan tersebut diungkapkan, setidaknya 1,518 pekerja telah di-PHK. Namun tidak diketahui secara pasti karyawan bagian apa saja yang terkena PHK tersebut.
IBM, yang berbasis di Armonk, New York, tidak secara resmi mengumumkan adanya pemangkasan puluhan ribu karyawannya.
International Business Machines Corporation (NYSE: IBM) adalah sebuah perusahaan Amerika Serikat yang memproduksi dan menjual perangkat keras dan perangkat lunak komputer. IBM didirikan pada 15 Juni 1911.
IBM adalah perusahaan teknologi informasi terbesar di dunia, dan salah satu yang terus berlanjut dari abad 19. Dia memiliki teknisi dan konsultan di lebih dari 170 negara dan laboratorium pengembangan yang berlokasi di seluruh dunia, di setiap cabang ilmu komputer dan teknologi informasi; beberapa dari mereka adalah pionir di bidangnya, mulai dari komputer mainframe hingga ke nanoteknologi. (srn)
Posted in :
Berita